Diduga Ada Oknum Guru SMPN 3 Muncar Rayu Siswinya Berbuat Tak Senonoh

    Diduga Ada Oknum Guru SMPN 3 Muncar Rayu Siswinya Berbuat Tak Senonoh
    Gambar animasi tindak perbuatan asusila pada anak bawah umur

    BANYUWANGI - Belakangan wali murid SMPN 3 Muncar kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur resah, hal tersebut dipicu adanya kabar santer jika salahsatu oknum guru berinisial SL yang mengajak siswinya berbuat tak senonoh.

    Seperti info yang diberikan Sugiarto salahsatu pentolan aktivis pemerhati dunia pendidikan kabupaten Banyuwangi itu mengaku telah mengantongi beberapa bukti.

    Diantaranya bukti chat WA antara SL dengan salahsatu siswi yang mengaku diajak pacaran oleh SL dan dirayu agar ikut ke hotel seraya mengirimkan bukti chat WA yang ditulis didalam secarik kertas dan ditandatangani oleh yang bersangkutan.

    "Dalam chat tersebut SL juga meminta mengelus elus paha siswinya itu, bahkan saya juga dapat info jika korban SL ini tidak hanya satu siswi namun ada beberapa, " ungkap Sugiarto. Rabu (27/12/2023).

    Sayangnya saat SL dikonfirmasi melalui chat diaplikasi WhatsApp ponselnya baik SL maupun Handono selaku kepala sekolah SMPN 3 Muncar belum membalas.

    Sedangkan H. Suyoto, ketua komite SMPN 3 Muncar mengatakan bahwa saat ini masih dilakukan klarifikasi oleh Dinas Pendidikan kabupaten Banyuwangi terkait kasus tersebut.

    "Kita masih menunggu hasil klarifikasi dari Dinas Pendidikan kabupaten Banyuwangi yang turun ke SMPN 3 Muncar terkait masalah tersebut, nanti hasilnya bagaimana sampean tak hubungi mas, " ujar Mbah Yoto sapaan akrab H. Suyoto.

    banyuwangi
    Syam Halim Tianaka

    Syam Halim Tianaka

    Artikel Sebelumnya

    Warga Binaan Lapas Banyuwangi Jalani Pemeriksaan...

    Artikel Berikutnya

    Diduga Ada Oknum Guru Rayu Siswi Berbuat...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Seminggu Gelar Operasi, Sat Reskoba Polresta Banyuwangi Berhasil Amankan 7 Tersangka dan 285,8 Gram Sabu-Sabu
    Kadivhumas Berikan Pin Brivet Kepada 10 Taruna Akpol Dengan Nilai Sertifikasi Kehumasan Terbaik
    Panglima TNI Pimpin Sertijab 9 Jabatan Strategis di Lingkup Mabes TNI
    Polda Metro Jaya Panggil Empat Pengurus PWI Pusat, Ungkap Dugaan Penggelapan Dana oleh Hendri Ch. Bangun dan Sayyid Iskandar

    Ikuti Kami